Sukeni Sanusi,S.Pd.I. : PERGUNU sebagai Organisasi yang Fleksibel
Ustadz Sukeni Sanusi,S.Pd.I (Ketua PC PERGUNU Kabupaten Bekasi) |
Bekasi-Persmarhalah.com. Ketua Pimpinan Cabang PERGUNU Kabupaten Bekasi turut hadir dalam pelantikan pengurus PERGUNU masa bakti 2023-2028 di Ballroom Global Persada Mandiri School pada selasa (26-12-2023).
Baca Juga Dr.H.Saepuloh,M.Pd. : Upaya PERGUNU Membentuk Guru yang Kredibel
Kalau kita melihat Label PERGUNU, maka yang terpikirkan orang yg masuk itu harus orang yg berafiliasi dengan NU. Dalam keterangannya, Ustadz Sukeni Sanusi menerangkan memang idealnya yang masuk PERGUNU adalah orang yg berafiliasi dengan NU akan tetapi yang di luar NU boleh juga masuk PERGUNU asalkan memiliki sikap yang lentur dan tidak merusak prinsip-prinsip yang ditanamkan PERGUNU.
"Intinya boleh asalkan tidak mencari kelemahan masing-masing". Terangnya ketika diwawancarai tentang persyaratan masuk PERGUNU selain yg berafiliasi dengan NU.
Hal ini menandakan bahwa organisasi PERGUNU itu bersifat fleksibel dan bisa menerima perbedaan di tengah-tengah umat.
Selain itu, beliau juga menjelaskan terkait Upaya PERGUNU untuk membantu guru-guru yg ada di Indonesia.
"Upaya kami kepada guru-guru madrasah dan guru -guru dinas untuk layak dalam tugasnya. Agar giat untuk pengabdian masyarakat, mencerdaskan bangsa dan sebagai pemerintah berkewajiban untuk bagaimana mereka bisa hidup layak dan setara dengan yg lainnya."Ucapnya.
Dalam hal itu, salah satunya beliau mencontohkan bahwa PERGUNU ingin membantu guru yg belum sertifikasi menjadi sertifikasi. Upaya ini bertujuan agar kualitas guru yang ada di indonesia memiliki kompetensi yang baik bagi pengajaran yg dilakukan di sekolah, madrasah, pesantren TPQ dan lain sebagainya.
Salah satu Program Pergunu adalah Beasiswa S1, S2 dan S3. Dalam hal itu, Ustadz Sukeni menerangkan bahwa beasiswa ini bisa di dapatkan oleh orang di luar dari PERGUNU namun, diharapkan setelah lulus kuliah bisa mengabdikan diri kepada PERGUNU atau setelah ia lulus, maka ia bisa saja disalurkan kepada asalnya, misal ia muhammadiyah, maka ia disalurkan pengabdiannya untuk muhammadiyah.
Harapan Ketua PC PERGUNU Kabupaten Bekasi itu kepada mereka yg baru di lantik sebagai berikut.
"Mereka kerja lebih giat lagi, lebih berjuang dan ikhlas. Mudah-mudahan dengan ikhlas itu ada buah yg manis. Karena kata pendiri NU : bagi siapa yg memelihara NU, maka insya allah ia akan diakui sebagai muridnya dan mudah-mudahan kita di sana (akhirat) bersama beliau".Tutupnya.
Posting Komentar untuk "Sukeni Sanusi,S.Pd.I. : PERGUNU sebagai Organisasi yang Fleksibel "