Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

BEM Marhalah Ulya : Menguatkan Hubungan Sosial dengan BUKBER dan Santunan Anak Yatim

Bukber dan Santunan
Bukber dan Santunan

Bekasi-Persmarhalah.com. STIT Al-Marhalah Al-'Ulya mengadakan Bukber dan Santunan Anak Yatim dengan tema "Membentuk Spirit Ramadhan Untuk Menguatkan Solidaritas Bagi Sesama". Bertempat di Kampus STIT Al-Marhalah Al-'Ulya Bekasi pada hari Minggu (25-03-2024).

Baca Juga Diskusi Ramadhan HMI STIT Al-Marhalah Al-'Ulya : Membawa Pemikiran Teologis Menuju Kerukunan Umat 

Antusiasme kegiatan ini bisa terlihat dengan dihadirinya Ketua BAZNAS Kota Bekasi (Nurul Akmal, SH.I.), para dosen, anak yatim dan orang tuanya, serta sejumlah mahasiswa dan mahasiswi Marhalah 'Ulya.

Kegiatan ini juga sudah menjadi agenda kegiatan tahunan kampus STIT Al-Marhalah Al-'Ulya untuk membangun hubungan sosial dengan masyarakat sekitarnya, khususnya anak yatim.

Ziarah ke Makam Pendiri Perguruan Annida Al-Islamy

Sebelum kegiatan ini dimulai, para mahasiswa dan anak yatim diajak untuk berziarah ke makam pendiri Ma'had (Perguruan) Annida Al-Islamy yakni Syaikh Muhammad Muhammad Muhajirin Amsar Ad-Dary serta istrinya Uminda HJ. Hannah.

Setelah berziarah, mereka semua memasuki Aula STIT Al-Marhalah 'Ulya untuk memulai rangkaian kegiatan Bukber dan Santunan Anak Yatim.

Acara dimulai dengan pembacaan maulid yang dibacakan oleh Maul dan Nazril Ilham (Mahasiswa Semester 2 Reguler) Lalu dilanjutkan dengan pembacaan Qori Al-Qur'an yang dibacakan oleh Adit (Mahasiswa Semester 2 Reguler). 

Maulidya Indriyani (Ketua Pelaksana)
Maulidya Indriyani (Ketua Pelaksana)

Agenda berlanjut dengan sambutan yang disampaikan oleh Maulidya Indriyani (Mahasiswi Semester 6 Reguler). 

"Semoga Allah mengganti rezeki berlipat ganda bagi yang sudah ikut berpartisipasi dan semoga kegiatan ini menjadi momentum keberkahan dan kebahagiaan bagi kita semua". Ucapnya

Agung Setiawan (Ketua BEM Marhalah 'Ulya).
Agung Setiawan (Ketua BEM Marhalah 'Ulya).

Lalu, dilanjut dengan sambutan Ketua BEM Marhalah Al-'Ulya yakni Agung Setiawan (Mahasiswa Semester 6 Reguler). ia berharap semoga orang yang ikut berpartisipasi dalam acara ini senantiasa mendapatkan keberkahan, kelancaran rezeki, dan diberikan kesehatan selalu dalam setiap aktivitasnya.

Yuli Pujianti,M.Pd. (Ketua Prodi PIAUD)
Yuli Pujianti,M.Pd. (Ketua Prodi PIAUD)

Kemudian, Sambutan disampaikan oleh ketua Prodi PIAUD, Yuli Pujianti, M.Pd. 

"Semoga kegiatan ini bisa bermanfaat untuk adik-adik (anak yatim)". Ujarnya.

Selain itu, ia mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh BEM Marhalah 'Ulya dan mendorong mahasiswa untuk terus aktif kegiatan kampus.

Dr. Ahmad Zamakhsari,MA.Pd, (Ketua Prodi PAI)
Dr. Ahmad Zamakhsari,MA.Pd, (Ketua Prodi PAI)

Kemudian, sambutan terakhir disampaikan oleh Ketua Prodi PAI, Dr. Ahmad Zamakhsari, MA.Pd. 

"Semoga kegiatan ini bisa diadakan terus menerus tiap tahun dan ditindak lanjuti oleh mahasiswa terkhusus oleh BEM Marhalah 'Ulya". Ucapnya.

Selain itu, ia berharap BEM Marhalah 'Ulya dapat menjadi wadah dalam mengembangkan pengetahuannya dalam mencari Ridha Allah serta dapat menjadi wadah untuk membentuk karakter-karakter yang baik.

Dr. H. Ahmad Hotib HS., MA (Dosen STIT Al-Marhalah Al-'Ulya)
Dr. H. Ahmad Hotib HS., MA (Dosen STIT Al-Marhalah Al-'Ulya)

Setelah itu, kegiatan pun berlanjut dengan "Mauidhoh Hasanah" yang disampaikan oleh Dr. H. Ahmad Hotib HS., MA. Ada 2 poin penting yang disampaikannya untuk menjadi pengingat bagi anak-anak sebagai berikut.

1. Puasa Ramadhan itu wajib diniatkan setiap malam harinya.

2. Jika ingin melakukan puasa, maka jangan lupa sahur. Hal ini sebagaimana yang diperintahkan oleh nabi sebagai perintah yang disunnahkannya.

Simbolis Pembagian Santunan Anak Yatim

 Sebelum ditutup dengan doa, para anak yatim diberikan santunan yang terdiri dari uang dan sembako serta santapan buka puasa 

Nurul Akmal SH.I. (Ketua BAZNAS Kota Bekasi).
Nurul Akmal SH.I. (Ketua BAZNAS Kota Bekasi).

Kegiatan ditutup dengan doa yang dibacakan oleh Ketua BAZNAS Kota Bekasi, Nurul Akmal, SH.I.

Poin penting yang bisa kita ambil dalam kegiatan ini yaitu untuk menguatkan rasa kasih terhadap sesama manusia dengan berbagi rezekinya serta membangun hubungan sosial yang kuat dengan masyarakat secara khusus.

 

Ketua Prodi, Dosen dan Anak Yatim
Ketua Prodi, Dosen dan Anak Yatim

Posting Komentar untuk "BEM Marhalah Ulya : Menguatkan Hubungan Sosial dengan BUKBER dan Santunan Anak Yatim"