Dr. H. Ahmad Hotib HS, MA. : Meningkatkan Rasa Kasih Melalui Bukber dan Santunan Anak Yatim
Dr. H. Ahmad Hotib HS, MA (Dosen STIT Al Marhalah Al Ulya |
Bekasi-Persmarhalah.com. Pada hari Minggu (24-03-2024). Dr. H. Ahmad Hotib HS, MA. memberikan pesan positifnya berkaitan dengan acara bukber dan santunan anak yatim yang diadakan oleh BEM Kammalah di STIT Al-Marhalah Al-'Ulya Bekasi.
Dr. H. Ahmad Hotib HS, MA. sendiri merupakan salah satu Dosen STIT Al-Marhalah Al-'Ulya dan sekaligus alumni lulusan Madrasah Aliyah Annida Al-Islamy tahun 1984.
Kedatangan dirinya pada saat acara bukber dan santunan anak yatim itu membawa pesan positif bagi BEM Kammalah dan anak yatim.
"Tahun ini ada peningkatan baik itu kehadiran juga jumlah anak yatim yang disantuni sesuai dengan judulnya membentuk spirit ramadhan dengan berbagi kepada anak yatim. Kegiatan ini bisa jadi membawa anak yatim ketika mereka sudah dewasa, mereka menjadi pemberi anak yatim yang lain". Tanggapannya mengenai acara bukber dan santunan anak yatim.
Selain itu, ia juga memberikan apresiasi kepada panitia dan BEM kammalah sehingga acara bisa berjalan dengan sukses dan lancar.
Terakhir, ia berpesan kepada BEM Kammalah untuk menyiapkan bahwa agenda bukber dan santunan anak yatim ke depannya harus memiliki agenda jadwal di kalender yang tetap. Hal ini dikarenakan tidak semua dosen memiliki waktu untuk hadir. Dengan adanya agenda yang tetap diharapkan dosen bisa meluangkan waktunya untuk hadir pada ramadhan tahun berikutnya.
Kesimpulan : Membentuk Spirit Ramadhan dengan berbagi terhadap sesama itu sangat dianjurkan sebagai tali penghubung kasih sayang sesama manusia dan Agenda tetap Kegiatan Bukber serta Santunan Anak Yatim perlu disiapkan oleh BEM Kammalah secara tepat pada Ramadhan Tahun Berikutnya.
Posting Komentar untuk "Dr. H. Ahmad Hotib HS, MA. : Meningkatkan Rasa Kasih Melalui Bukber dan Santunan Anak Yatim"