Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mubes Pertama UKM Marpala Gamabi dan Dinamikanya Menjadi Sejarah Baru bagi STIT Al-Marhalah Al-'Ulya

Mubes Marpala
Foto : Alumni dan Pengurus Baru UKM Marpala Gamabi dan Delegasi UKM dan BEM Marhalah 'Ulya

Bekasi-Persmarhalah.com. Kampus STIT Al-Marhalah Al-'Ulya kembali meraih prestasinya dengan mengadakan mubes pertama yang diadakan oleh UKM Marpala Gamabi di Aula STIT Al-Marhalah Al-'Ulya pada Sabtu (18-05-2024).

Mubes tersebut mempunyai tema "Memperkuat Solidaritas Anggota dan Mewujudkan Kepemimpinan Kader yang Unggul serta Bermanfaat". Hal itu menjadi harapan dan cita-cita Mubes yang diharapkan oleh UKM Marpala Gamabi setelah mengadakan Mubes yang pertama tersebut.

Baca Juga "Diklatsar MARPALA GAMABI: Menggebrak Jiwa, Menggerakkan Bumi, Menyentuh Alam!"

Mubes pertama itu dihadiri oleh Ketua STIT Al-Marhalah Al-'Ulya, Dr. H. Muhammad Aiz, MH. dan Bidang Kemahasiswaan, H. Hadi Winarno, M.Pd. Selain itu, Mubes turut dihadiri dari Anggota Penuh yang terdiri dari UKM Marpala Gamabi dan Alumninya serta anggota peninjau yang terdiri dari perwakilan BEM Kammalah, UKM Seni Cilpa Aksa dan UKM Pers Marhalah 'Ulya.

Anggota UKM Marpala Gamabi
M.Farhan Syauqi (Anggota UKM Marpala Gamabi)

Mubes itu dimulai dengan menyanyikan lagu indonesia raya, dilanjut dengan pembacaan sapta sila oleh M. Farhan Syauqi. Sapta Sila ialah (7 tatanan / peraturan) UKM Marpala Gamabi sebagai pedoman dari para pendiri untuk UKM Marpala Gamabi sebagai nilai-nilai yang harus ditaatinya.

Anggota UKM Marpala Gamabi
Nur Habibah (Anggota UKM Marpala Gamabi)

Kemudian, ketua pelaksana acara Mubes, Nur Habibah mengatakan bahwa Kegiatan ini dilakukan dengan cara bermusyawarah demi tercapainya keputusan Ad dan ART yang baik dalam isi ataupun dalam mencapai tujuannya.

Ketua Marpala Gamabi Angkatan ke-1
M. Fadil Muhajir, S.Pd. (Ketua Marpala Gamabi Angkatan ke-1)

Selanjutnya, ketua Angkatan Pertama UKM Marpala Gamabi, M. Fadil Muhajir, S.Pd. ia menyampaikan bahwa memang persoalan UKM Marpala Gamabi itu diantaranya, minim yg ikut. Oleh karena itu, Ia berharap kepengurusan yang sekarang tetap semangat untuk melanjutkan langkah ke depan dalam kepengurusannya.

Alumni UKM Marpala Gamabi
M. Fikri, S.Pd. (Alumni UKM Marpala Gamabi)

Setelah itu, Alumni UKM Marpala Gamabi, Muhammad Fikri, S.Pd. dalam keterangannya, ia menyampaikan bahwa menciptakan sesuatu yang ada itu mudah tapi mempertahankan sesuatu yang ada itu sulit.

Selain itu, ia juga memberikan pesan kepada pengurus yang baru untuk tidak melupakan nilai-nilai yg diajarkan oleh para pendahulu UKM Marpala Gamabi.

Ketua BEM Kammalah
Agung Setiawan (Ketua BEM Kammalah)

Selanjutnya, Ketua BEM Kammalah, Agung Setiawan turut memberikan pesan positif untuk acara Mubes tersebut.

"Langkah baru bagi UKM Marpala Gamabi dan juga Motivasi bagi UKM yang lainnya dapat tumbuh kembang dalam berorganisasi, Jangan patah semangat untuk menumbuhkan hal yang baru". Ucapnya ketika menerangkan tentang Mubes UKM Marpala Gamabi.

Bidang Kemahasiswaan
H. Hadi Winarno M.Pd. (Bidang Kemahasiswaan)

Kemudian, Bidang Kemahasiswaan, H. Hadi Winarno, M.Pd., ia mengingatkan kepada anggota baru UKM Marpala Gamabi bahwa organisasi itu bisa dijalankan dengan mudah kalau mereka semua taat kepada aturan-aturan pendiri (sapta tujuh) yang dijalankan terus menerus. Setelah itu, baru melakukan langkah-langkah  maju berikutnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa UKM Marpala jangan cuma naik gunung, susur curug dan sungai akan tetapi harus peka terhadap lingkungan, apalagi di Indonesia itu sekarang rawan terjadi bencana alam. Oleh sebab hal itu, ia berpesan kepada UKM Marpala Gamabi untuk mengadakan kegiatan-kegiatan peduli terhadap lingkungan di kampus, misalnya membuat kegiatan di kampus yang bertujuan terhadap kesadaran jangan membuang sampah sembarangan. Misalnya lagi dengan mendaur ulang sampah-sampah yg ada atau mengajak untuk mengurangi penggunaan sampah plastik. 

Inti yang disampaikan oleh bidang kemahasiswaan itu menekankan bahwa UKM Marpala Gamabi harus berupaya menjaga, merawat serta mencintai alam yang ada di dunia.

Ketua STIT Al-Marhalah Al-'Ulya
Dr. H. Muhammad Aiz, MH. (Ketua STIT Al-Marhalah Al-'Ulya)

Ketua STIT Al-Marhalah Al-'Ulya, Dr. H. Muhammad Aiz,MH. menyampaikan 3 hal yang menjadi poin dalam pidatonya sebagai berikut.

1. Menjadi suatu keharusan setiap organisasi mengadakan musyawarah

2. Setiap Mahasiswa baik yg tergabung dalam anggota maupun yg belum bergabung memiliki kesadaran di dalam menjaga lingkungan. 

3. Menyusun program kerja yang bukan hanya mengadakan pelatihan-pelatihan terhadap anggota-anggota baru tapi juga memikirkan kampus kita menjadi kampus yang hijau. Hal itu bisa dilakukan dengan cara bekerja sama dengan UKM-UKM yang lainnya.

Terakhir, ia berharap UKM Marpala Gamabi di tahun kepengurusan yang baru ini untuk mewujudkan langkah nyata yang bukan hanya retorika di dalam menjalankan roda organisasi.

Pembacaan SK Kepengurusan oleh Ketua STIT Al-Marhalah Al-'Ulya
Pembacaan SK Kepengurusan oleh Ketua STIT Al-Marhalah Al-'Ulya
Foto Anggota UKM Marpala Gamabi dari kiri : Dhifa, Bibah, Fikri dan Syauqi

Setelah itu, Ketua STIT Al-Marhalah Al-'Ulya membacakan SK kepengurusan yang baru sekaligus hal itu disempurnakan dengan melantik pengurus baru UKM Marpala Gamabi Angkatan ke-3 periode 2024/2025 yang terdiri dari 4 orang yaitu M. Fikri, Nur Habibah, Nadhifatun Nisa dan M. Farhan Syauqi.

Perlu diketahui, angkatan ke-2 UKM Marpala Gamabi yang tidak aktif, membuat pelantikan langsung tertuju ke Angkatan ke-3 UKM Marpala Gamabi 

Presidium Sidang Mubes Marpala Gamabi
Presidium Sidang Mubes Marpala Gamabi
Foto dari kiri : Arief, Fadil dan Fikri

Seusai pelantikan, kegiatan dilanjutkan dengan pembukaan sidang, dilanjut dengan sidang pleno I (tata tertib sidang), pleno II (pembacaan LPJ dan Demisioner UKM Marpala Gamabi), pleno III (Sidang Komisi A yang membahas AD dan ART dan Sidang Komisi B yg membahas Rekomendasi) dan Pleno IV (pengesahan ketua dan pengurus yg baru).

Sidang-Sidang tersebut awalnya dipimpin oleh Presidium 1 (M. Fadil Muhajir), Presidium 2 (Arief Hidayat), Presidium 3 (M. Fikri). Kemudian setelah adanya musyawarah, maka presidium pun berubah posisi. Presidium 1 (Arief Hidayat), Presidium 2 (M.Fikri) dan Presidium 3 (M. Fadil Muhajir).

Rangkaian kegiatan sidang dilangsungkan kurang lebih 5 jam lebih 30 menit dari pukul setengah dua belas siang hingga pukul lima sore. Sedangkan kegiatan dari awal mulai pukul sebelas siang.

Sertijab Ketua UKM Marpala Gamabi
Sertijab Ketua UKM Marpala Gamabi

Ketua yang baru dilantik tersebut mengucapkan terima kasih kepada BEM dan UKM yang sudah banyak membantu atas terselenggara kegiatan ini.

Selain itu, ia ingin meneruskan harapan para pendahulu UKM Marpala Gamabi serta ingin meningkatkan UKM Marpala Gamabi yang lebih baik ke depannya.

Kegiatan Mubes itu ditutup oleh Doa yang dibacakan oleh M. Farhan Syauqi.

Setelah mendengar rangkaian kegiatan mubes satu persatu, tentu diantara kamu adakah yang masih penasaran bagaimana proses mubes itu terjadi dan terwujud di STIT Al-Marhalah Al-'Ulya ?

Ketua Marpala Gamabi, yang pada saat itu belum dilantik secara resmi, Muhammad Fikri mengungkapkan dinamika atau proses mubes melalui wawancara yg dilakukan oleh salah satu tim dari UKM Pers Marhalah 'Ulya.

Alasan mengapa diadakannya Mubes ?

M. Fikri tahu bahwa SDM Mahasiswa STIT Al-Marhalah Al-'Ulya memang secara umum belum siap mengadakan Mubes. Hal ini tak membuat patah semangat dikarenakan ini adalah Mubes yang pertama dan juga hal ini bisa menjadi contoh bagi BEM dan UKM STIT Al-Marhalah Al-'Ulya yang ke depannya ingin mengadakan Mubes yang serupa.

Evaluasi apa yang menjadi titik poin pada Mubes tersebut ?

Menurutnya, pemahaman dari peserta maupun panitia terkait kontekstual tata tertib, AD ART dan lain-lain menjadi titik poin evaluasi yang harus diperbaiki ke depannya untuk mubes berikutnya.

Apa yang menjadi harapan M. Fikri untuk Mubes berikutnya ?

Harapan untuk Mubes berikutnya di STIT Al-Marhalah 'Ulya yaitu Forum yang ada di dalam Mubes itu bisa lebih aktif lagi dan lebih difahami lagi pemahaman kontekstual yang ada pada musyawarah besar tersebut.

Berapa lama persiapan dan sudah berapakah persentase untuk Mubes tersebut ? 

Persiapan yg dilakukan oleh M.Fikri dan kawan-kawan UKM Marpala Gamabi selama kurang lebih 3 minggu. Menurutnya, persentase persiapan hingga pelaksanaan Mubes yang dilakukannya itu sudah mencapai 80-90 % pada saat kegiatan Mubes. Hal itu dikarenakan diadakan baru pertama kali dan bisa terealisasikan dengan lancar meskipun sedikit terhambat dan yang terpenting bisa menjadi contoh untuk mahasiswa STIT Al-Marhalah Al-'Ulya yg ingin mengadakan Mubes.

Apa yang menjadi motivasi M. Fikri dalam mengadakan kegiatan Mubes ?

Menurutnya, ada orang yang pernah bilang kepadanya bahwa "1 orang Mapala itu bisa berbanding dengan 20 orang mahasiswa baik itu dari UKM atau dari yang lain". Hal itu menjadi pendorong semangatnya untuk terus memajukan UKM Marpala Gamabi. Kata-Kata itu menurutnya memiliki makna bahwa Mahasiswa harus punya daya pikir yg kritis, Kesiapan Fisik, Mental dan Pengetahuan yg harus dimilikinya sebagai mahasiswa.
Alumni UKM Marpala Gamabi
Arief Hidayat, S.Pd. (Alumni UKM Marpala Gamabi)
Salah satu tim dari UKM Pers Marhalah 'Ulya juga mendapatkan kesempatan langsung untuk memintai tanggapan dan harapan dari salah satu Alumni UKM Marpala Gamabi yang memiliki totalitas luar biasa terhadap UKM Marpala Gamabi, yaitu Arief Hidayat, S.Pd., ia tak kenal lelah untuk mendampingi kepengurusan yang baru dalam mengadakan Mubes dari mulai perencanaan hingga pelaksanaan sebagai berikut.
"Mubes ini sebagai kekuatan tertinggi dari organisasi, tentu jelas penting, dan ini baru pertama kali diadakan oleh Marhalah sendiri dan di Marpala pun sendiri baru pertama kali. Artinya ini menjadi tolak ukur untuk organisasi ke depannya bahwa penting untuk mengadakan Mubes ini dalam pengambilan keputusan musyawarah yang tertinggi". Tanggapannya terkait Mubes Marpala.
"Apa-apa yang telah diusulkan dan menjadi komitmen dalam Mubes itu bisa dilaksanakan sebaik mungkin dan mempunyai kader yg lebih baik sesuai dengan tema mubes". Harapannya terkait Mubes Marpala.
Selain itu, ia berharap Kepada BEM dan UKM untuk memberikan terobosan-terobosan baru dalam menjalankan organisasi untuk kemajuan kampus STIT Al-Marhalah Al-'Ulya. Tutupnya.

 Penulis : Shopyan Hadi


Posting Komentar untuk "Mubes Pertama UKM Marpala Gamabi dan Dinamikanya Menjadi Sejarah Baru bagi STIT Al-Marhalah Al-'Ulya"