Mengabdi di Pesantren, Berprestasi di Kampus: Perjalanan Inspiratif Faiz Risdian pada Lomba Pidato Arab di UNJ
Faiz Risdian |
Bekasi, Pers Marhalah 'Ulya
Faiz Risdian, Mahasiswa STIT Al Marhalah Al 'Ulya dari prodi Hukum Ekonomi Syariah (HES), mengikuti Pidato Arab di Safar 14 UNJ pada Selasa (12/11/2024).
Sebelum berkuliah di kampus STIT Al Marhalah Al 'Ulya, dirinya lulusan dari pondok pesantren modern di Daarul Rahman daerah Depok. Di pondok pesantren ini, ia belajar selama 6 tahun.
Tak hanya itu, dirinya juga masih terus mengabdi atau berkhidmah di pondok pesantren tersebut untuk mengambil ilmu dari para guru yang ada di sana.
Dari pengalaman di pondok pesantren itulah, timbul di dalam dirinya inspirasi terus mengembangkan potensi dirinya, melalui lomba Safar 14 UNJ inilah, ia semakin mengasah dirinya untuk menjadi lebih baik ke depannya.
Berkaitan dengan lomba pidato Arab, dirinya juga pernah mengikuti pidato bahasa Indonesia di Sukabumi pada tingkat kota dan kabupaten.
Menurutnya, tantangannya pada lomba ini, salah satunya karena peserta lomba ini dari seluruh Indonesia. Mereka semua tampil dengan baik pada lomba pidato Arab.
Lalu, berkaitan dengan persiapan, dirinya mengaku bahwa sudah semaksimal mungkin mempersiapkan diri untuk lomba pidato Arab dengan bantuan bimbingan dari dosen STIT Al Marhalah Al 'Ulya yaitu Bapak Ketua Kaprodi PAI, Dr. Ahmad Zamakhsari, MA.Pd., dan Ibu Nur Laily Fauziyah, MA.
Terakhir, dirinya berharap pasca lomba pidato Arab sebagai berikut.
"Harapan saya, hanya ingin lebih lebih baik dari penampilan kemarin, ingin terus mencoba lagi, ingin meningkatkan mental dan kemampuan yang saya miliki. Karena ada pepatah yang mengatakan kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda,". Tutupnya.
Posting Komentar untuk "Mengabdi di Pesantren, Berprestasi di Kampus: Perjalanan Inspiratif Faiz Risdian pada Lomba Pidato Arab di UNJ"